OSEP HERDIYANA

Osep Herdiyana atau biasa dipanggil Osep, Ojes atau Ozh oleh orang-orang disekitarnya memiliki hobi bermusik dan olahraga terutama Sepak Bola, Futsal dan Badminton. Ia lahir pada tanggal 07 Mei 1989 di Kota Tahu Sumedang. Sejak kecil Osep sudah mengenal dunia musik dari ayahnya yang hobi bermain musik sunda Ayahnya pandai sekali bermain suling dan kecapi serta sering manggung – manggung apabila ada acara hajatan. Tapi dalam perjalanannya Osep lebih suka mendengarkan musik – musik pop, ketika masih SMP, Osep mulai menyisihkan uang jajan untuk beli kaset tape, pertama kali membeli kaset itu pas zamannya Peterpan Album Pertama. Zaman SMP juga mulai teracuni dengan adanya boyband seperti Westlife, Backstreet Boys, dan A1.

 

Beranjak SMA genre musik berubah ke arah musik alternative seperti green day, simple plan, SUM 41, dll. Di zaman SMA pula mulai mencoba untuk belajar alat musik. Bersama teman sepermainan berjalan kaki dari rumah sampai ke toko musik sekitar 10 km bolak balik hanya untuk membeli gitar local, ingat waktu itu harganya sekitar Rp. 115.000,- ya emang karena budget anak sekolahan belum bisa beli yang ori,hehehe. Lambat laun dari sana coba untuk iseng iseng bikin band, band pertama itu bernama Kurva Band terus berubah nama jadi Natsu Band. Tiap ada acara Agustusan coba ikut berpartisipasi. Posisi di band waktu itu menjadi rhythm ya karena emang skill apa adanya. Tersadar ga punya skill yang baik bermain alat musik, dari sana mulai punya ide untuk menciptakan lagu, ketika yang lain sudah belajar ngulik melodi, Osep malah mulai menekuni menulis lagu. Dimulai dari sana beberapa lagu tercipta, ya meskipun buat dinikmati sendiri tapi asyiklah klo hasil ciptaan sendiri, ada rasa kepuasaan tersendiri enak ga enak juga,, hehehe. 

 

Selanjutnya mencoba peruntungan pindah jadi bassist pas ada temen bikin proyek bernama Nescaff Band dan berubah jadi Weekend Band. Dari sana mulai mengenal dunia rekaman dan masuk ke studio rekaman seperti apa. Mulai kepikiran kenapa ga coba rekaman lagu sendiri saja,. Lanjut setelah lulus kuliah, dapet kerjaan di salah satu Bank BUMN di Sumedang, mulai punya penghasilan dan bisa beli alat musik sendiri seperti gitar, bass dan drum. Ya emang karena ga punya skill dan mudah putus asa saat latihan alat musik ya gitu gitu aja ga ada peningkatan, hehehe. Tapi dalam menulis lagu tetap masih lanjut hingga sekarang dan tak terasa beberapa lagu sudah masuk rekaman.  

 

Akhirnya saat ini mencoba bikin proyek sendiri bernama OZHEF MUSIK PROJECT dengan salah satu single pertama TAKJUB yang sudah masuk di digital platform. Sangat berterimakasih sekali atas bantuan Agif Rubiyanto ( gitaris di Natsu Band sekaligus arranger lagu) dan Ayep “Yebo” Hikmawan (adik sekaligus vokalis di Natsu Band dan di lagu ciptaan). Mudah-mudahan bisa berkarya lebih baik lagi di dunia permusikan Indonesia dengan coba bergabung dengan Bagbeat Musik dan yang namanya bermimpi harus setinggi- tingginya mudah mudahan lagunya bisa terkenal dan dinikmati oleh semua orang serta bisa mendatangkan rezeki.